Seserahan bed cover menjadi salah satu jenis atau komponen yang hampir selalu ada di samping perlengkapan ibadah, perlengkapan mandi dan masih banyak lagi. Seserahan selalu ada dalam pernikahan karena memiliki makna yang terkandung di dalamnya.
Seserahan merupakan simbol atas tanggung jawab dan kemampuan mempelai pria atas pemenuhan kebutuhan lahir dan batin sang mempelai wanita.
Tips mengemas seserahan bed cover yang benar
Adapun alasan utama mengapa bed cover sering dijadikan seserahan ialah karena memiliki nilai manfaat yang tinggi. Selain itu, banyak makna pula yang terkandung dalam pemberian seserahan bed cover dan sprei.
Makna dari pemberiannya ialah supaya terjalin kenyamanan dan keintiman di atas ranjang bagi kedua mempelai sehingga menciptakan pernikahan yang harmonis.
Beberapa tips yang dapat diikuti dalam mengemas seserahan bed cover antara lain:
-
Memilih warna dengan perpaduan yang cantik
Bed cover disajikan dalam banyak sekali pilihan warna yang dapat dipilih. Saat menjadikan bed cover sebagai salah satu komponen seserahan, pilihlah warna yang sesuai selera mempelai wanita. Tak hanya itu, pilihlah kombinasi warna yang sesuai dan pas.
-
Pemilihan motif yang sesuai selera pengantin wanita
Selain warna, pemilihan motif juga harus dilakukan secara selektif. Apabila pengantin wanita memiliki tokoh kegemaran atau hobi tertentu, sebaiknya pilihlah motif bed cover yang sesuai dengan kegemaran atau hobi tersebut.
-
Membuat kemasan dengan bentuk unik
Karena ukurannya yang besar, maka kreasi pembentukan dan pengemasan bed cover dapat dilakukan dengan sekreatif mungkin. Bentuklah seserahan bed cover menjadi berbagai benda yang unik dan belum banyak digunakan.
Cara mengemas seserahan bed cover
Berikut ini adalah beberapa cara membuat hantaran bed cover dengan kemasan yang unik dan menarik:
-
Membuat kerangka
Bentuk yang akan dibuat dari bed cover adalah bentuk bunga dengan kelopak ukuran besar. Langkah awal dalam membuatnya ialah menyiapkan kerangka yang berupa kelopak dari kertas karton atau kertas tebal lainnya. Buatlah 5 hingga 6 buah kelopak bunga berukuran besar atau menyesuaikan dengan ukuran bed cover.
-
Membungkus kelopak dengan kain bed cover
Setelah kerangka kelopak dibuat, selanjutnya bed cover yang hendak dikemas. Lalu bungkus kerangka kelopak dengan bed cover dan buatlah sedikit lengkukan supaya bunga terlihat nyata. Kemudian ikat bagian bawahnya dengan karet atau benang. Lakukan pada seluruh kelopak bunga.
-
Membuat gumpalan kain
Apabila kelopak bunga sudah terbungkus seluruhnya, saatnya untuk membuat gumpalan untuk bagian tengah bunga dengan koran yang sudah dibuat bulatan dengan ukuran menyesuaikan.
Bungkus gumpalan tersebut dengan kain bed cover yang tersisa dan letakkan di bagian tengah kelopak lalu ikat dengan benang. Atur posisi yang rapi dan kokoh dalam keranjang atau kotak seserahan dan hias dengan pita.
Arti Makna dan Filosofi Seserahan / Hantaran
Mengemas seserahan bed cover termasuk dalam kategori mudah karena ukurannya yang besar sehingga sangat leluasa untuk membubuhkan berbagai bentuk.