Makanan penurun darah tinggi ada banyak sekali jenisnya, mulai dari sayuran, buah-buahan, hingga makanan olahan lainnya. Darah tinggi itu sendiri merupakan kondisi tekanan darah yang melebihi batas normal dan harus segera diturunkan.
Bila tidak, maka risiko penyakit yang lebih parah bisa mengancam. Berikut ini beberapa minuman dan makanan penurun darah tinggi.
Daftar makanan penurun darah tinggi
- Berikut ini adalah jenis sayuran penurun darah tinggi:
- Bayam
Sayuran ini mengandung kalium yang cukup tinggi untuk membantu mengurangi efek dari darah tinggi yang menyerang.
- Buncis
Sayuran hijau ini juga bisa membantu menurunkan serta mengobati darah tinggi karena mengandung beberapa vitamin dan mineral yang baik.
- Kentang
Kentang memiliki kandungan potassium serta magnesium yang baik untuk membantu menjaga tekanan darah normal pada tubuh.
- Seledri
Sayuran pelengkap yang satu ini memiliki kandungan kalsium dan kalium yang cukup banyak untuk membantu menurunkan hipertensi serta mengobatinya secara alami.
- Tomat
Jenis sayuran berikutnya adalah tomat, yang memiliki vitamin, mineral, dan kalium yang bisa membantu menurunkan hipertensi pada penderitanya.
- Bawang putih
Bawang putih bisa mencegah terjadinya darah membeku yang menyebabkan tekanan darah menjadi tinggi.
- Kedelai
Kedelai memiliki magnesium dan kalium tinggi untuk menjaga tekanan darah di dalam tubuh agar tetap normal dan menurunkan tekanan darah yang tinggi.
Berikut ini adalah jenis buah penurun darah tinggi:
- Alpukat
Alpukat bisa membantu penderita hipertensi karena mengandung nutrisi sehat yang bermanfaat untuk mengontrol tekanan di dalam tubuh secara alami.
- Blewah
Buah yang kaya akan potasium seperti blewah bisa membantu menurunkan hipertensi pada penderitanya secara alami dan cepat.
- Jeruk
Jeruk juga memiliki kalium yang cukup tinggi untuk dapat digunakan sebagai penurun tekanan di dalam darah.
- Kiwi
Kiwi memiliki serat yang cukup dan kalsium yang tinggi sehingga bisa menjadi salah satu buah yang berfungsi untuk menjaga tekanan di dalam darah.
- Melon
Sama seperti blewah, melon memiliki potasium yang cukup banyak untuk membantu menurunkan hipertensi secara cepat dan alami.
- Mengkudu
Hipertensi juga bisa diatasi dengan buah mengkudu, karena mengkudu memiliki banyak khasiat, salah satunya menjaga tekanan darah agar tetap rendah.
- Pisang
Buah dengan kandungan potasium yang paling mudah ditemui adalah pisang. Pisang cukup ampuh mengatasi hipertensi dan bisa dikonsumsi setiap hari untuk pencegahan.
Makanan lain-lain penurun darah tinggi, di antaranya:
- Cokelat
Cokelat yang bisa digunakan hanyalah jenis dark chocolate atau cokelat pahit, karena cokelat jenis ini masih sangat alami dan murni.
- Ikan salmon
Mineral dan vitamin dalam ikan salmon aman dan sehat untuk dikonsumsi setiap hari bagi penderita tekanan darah tinggi.
- Minyak zaitun
Antioksidan dalam minyak zaitun dapat memicu kesehatan jantung dan menjaga tekanan darah tetap normal.
- Oatmeal
Produk oatmeal ini bisa meningkatkan kesehatan jantung dan memperlancar peredaran darah, sehingga bisa menjadi makanan pencegah hipertensi yang baik.
- Roti gandum
Sama seperti oatmeal, roti gandum ini juga merupakan makanan sehat untuk penderita hipertensi karena bisa mencegah terjadinya lonjakan tekanan darah.
Buah Buahan Penurun Kadar Kolesterol Anda
- Susu skim bebas lemak dan yoghurt
Kalsium dan vitamin D pada makanan bisa membantu menurunkan tekanan darah serta menurunkan kadar lemak.
Itulah beberapa makanan penurun darah tinggi yang bisa dikonsumsi. Imbangi konsumsi makanan bergizi dengan pola hidup sehat. Semoga artikel ini bermanfaat.