Jenis Makanan yang Dilarang untuk Ibu Hamil Trimester 1

Ada banyak jenis makanan yang dilarang untuk ibu hamil. Makanan-makanan tersebut harus dihindari karena bisa memberikan pengaruh yang buruk untuk sang ibu maupun janin yang dikandungnya.

Pantangan-pantangan tersebut harus dipenuhi demi kebaikan sang janin dan juga ibu. Ada banyak kasus anak yang lahir dengan cacat atau kurang sempurna akibat makanan yang dikonsumsi oleh sang ibu ketika hamil.

Maka dari itu, sebaiknya ketika sedang hamil, wanita menghindari makanan-makanan yang tidak seharusnya dikonsumsi. Tidak hanya untuk menghindari bayi lahir dengan kondisi yang kurang baik, tetapi juga supaya ibu bisa tetap sehat hingga waktunya melahirkan.

Janin pun bisa mendapatkan asupan gizi yang dibutuhkan. Berikut ini adalah beberapa makanan yang harus dihindari oleh ibu ketika sedang mengandung.

Jenis Makanan yang Dilarang untuk Ibu Hamil

Seringkali muncul banyak pertanyaan ketika menentukan makanan yang boleh dan tidak boleh dikonsumsi oleh ibu hamil. Karena masih banyak yang belum mengerti mengenai hal ini.

Ada makanan yang beresiko dan ada yang sama sekali tidak boleh dikonsumsi. Makanan yang harus dihindari sama sekali ketika sedang hamil adalah makanan yang mengandung bakteri salmonella, toksoplasmosis, listeria, dan Ecoli.

Bakteri-bakteri tersebut sangat berbahaya untuk bayi yang berada dalam kandungan. Karena itu ibu hamil amat disarankan untuk menjauhi makanan yang mengandung bakteri tersebut.Jenis makanan yang dilarang untuk ibu hamil 2

Jenis makanan yang dilarang untuk ibu hamil 2Jenis makanan yang dilarang untuk ibu hamil 2

Ada beberapa jenis makanan yang mengandung keempat bakteri tersebut. Misalnya seperti pada daging mentah atau yang dimasak kurang matang. Bisa dipastikan bakteri toksoplasmosis telah bersarang dalam makanan tersebut. Kalau sampai ibu hamil mengkonsumsi makanan tersebut, maka bisa timbul infeksi yang serius pada janin.

Bakteri Ecoli juga terkadang muncul dalam makanan yang kurang matang atau masih mentah seperti sushi. Inilah alasan mengapa ibu hamil tidak diperbolehkan untuk makan sushi. Boleh saja mengkonsumsi sushi asalkan matang sehingga aman.

Bakteri toksoplasmosis juga bisa ditemukan di sayuran yang dicuci kurang bersih. Karena itu sayuran yang dikonsumsi oleh ibu hamil, terutama apabila dikonsumsi dalam keadaan mentah, sebaiknya dibersihkan dengan baik.

Ibu hamil sebaiknya menghindari untuk makan hati ayam atau daging yang bisa jadi merupakan sumber dari bakteri salmonella. Biasanya bisa menyebabkan diare yang berat pada ibu hamil.

Tidak hanya makanan yang harus diperhatikan, alat-alat memasak yang digunakan untuk mengolah ayam mentah juga harus dicuci hingga bersih. Ikan memang makanan yang sehat. Tetapi ikan yang berukuran besar yang diketahui mengandung tingkat mercuri yang tinggi.

Baca juga : Manfaat Masker Spirulina


Makanan seperti keju yang lunak serta susu yang tidak di pasteurisasi juga sebaiknya dihindari oleh ibu hamil. Karena bisa jadi produk tersebut mengandung bakteri listeria yang mampu menembus plasenta dan menyebabkan infeksi pada janin. Itu tadi merupakan beberapa jenis makanan yang dilarang untuk ibu hamil.

Share Artikel ini ke Teman
Twitter Pinterest Facebook WhatsApp

Artikel Terkait


Leave a Reply or Question

Author

CEO DeckaRenas Afri Yanto S.Kom, An engineer who loves to write about education, lifestyle, tech stuff and popular sciences. CP: Tweet | FB | IG