Faktor penyebab bau badan tidak sedap yaitu berasal dari lipatan tubuh seperti ketiak, dan lipatan tubuh lainnya akibat kurangnya udara yang masuk dan bercampur dengan bakteri-bakteri. Sehingga mengeluarkan aroma tubuh yang tidak sedap. Selain itu, bau badan juga dapat disebabkan oleh makanan yang sering dikonsumsi.
Bau badan memang sangat menggangu, sebab jika tercium oleh orang lain dapat menyebabkan turunnya kepercayaan diri. Ketika berada di tempat umum yang panas, sesak dan pengap maka sudah dipastikan bau badan tersebut dapat tercium oleh banyak orang.
Kenali Penyebab Bau Badan
Keringat yang bercampur bakteri di dalam ketiak akan menimbulkan bau badan yang tidak sedap dan ketiak yang basah. Jika terlihat dan juga tercium oleh orang lain akan menimbulkan rasa malu. Tetapi ada beberapa hal lagi yang menjadi penyebab bau badan tidak sedap, antara lain:
- Makanan dan Minuman yang Dikonsumsi
Mengkonsumsi makanan dengan bahan yang memiliki kandungan banyak bawang dan juga kari memang sangatlah enak. Tapi dapat menyebabkan bau badan tidak sedap. Hal itu dikarenakan kaandungan senyawa dari bahan-bahan tersebut. Tidak hanya bawang, daging merah juga dapat menyebabkan bau badan tidak sedap.
- Kurang Menjaga Kebersihan
Bau badan yang disebabkan keringat yang bercampur dengan bakteri dapat dikarenakan kurangnya menjaga kebersihan tubuh seperti jarang mandi atau mandi yang hanya satu kali dalam satu hari.
- Stress
Mungkin beberapa orang menyangkal stress sebagai penyebab bau badan tidak sedap. Tetapi stress memang gangguan tubuh yang tidak boleh dianggap remeh lagi karena dapat menyebabkan bau badan tidak sedap.
- Diabetes
Banyaknya bakteri dan penurunan fungsi tubuh akibat penyakit diabetes akan menyebabkan bau badan.
Cara Menghilangkan Bau Badan
Jika telah diketahui penyebabnya, maka baiknya segera hindari penyebab dari bau badan tersebut sehingga bau badan dan ketiak yang basah tidak akan terjadi lagi. Tetapi untuk bau badan yang masih tetap tercium tidak sedap sebaiknya segera diobati.
Untuk mengatasi bau badan yang mengeluarkan aroma tidak sedap dapat dengan sangan mudah dilakukan. Yaitu dengan menggunakan bahan-bahan alami yang tidak sulit untuk ditemui di lingkungan sekitar. Berikut bahan-bahan alami yang digunakan untuk mengatasi bau badan:
- Mentimun
Selain sebagai sayuran untuk lalapan pendamping makanan, mentimun pun dapat menjadi cara untuk mengatasi bau badan karena kandungan dari sebuah mentimun dapat menyerap bau badan dan bakteri penyebab bau badan. Caranya adalah iris mentimun menjadi beberapa bagian, lalu usapkan ke bagian tubuh yang memiliki aroma tidak sedap. Gunakanlah setelah mandi secara rutin dan teratur agar bau badannya cepat hilang.
- Daun kemangi
Aroma khas yang dimiliki daun kemangi membuat daun kemangi tersebut menjadi salah satu bahan alami untuk mengatasi bau badan.
- Cengkeh
Cara menghilangkan bau badan tidak sedap dapat menggunakan cengkeh sebagai bahan utamanya. Yaitu dengan meminum air rendaman cengkeh secara teratur setiap harinya.
- Daun Sirih
Selain untuk mengobati hidung yang mimisan, daun sirih pun terkenal untuk alternatif cara menghilangkan bau badan. Daun Sirih merupakan antiseptik alami melawan bakteri/kuman.
- Jahe
Meski pada dasarnya jahe digunakan sebagai bumbu pembuat masakan, jahe juga dapat digunakan sebagai penghilang bau badan. Caranya yaitu dengan memarut jahe tersebut lalu oleskan atau usapkan kebagian tubuh yang memiliki aroma tidak sedap. Selain itu dapat juga dilakukan dengan membuat minuman tradisional berbahan dasar jahe seperti wedang jahe.
10 Manfaat Temulawak bagi Kesehatan Tubuh Manusia
- Daun Beluntas
Daun beluntas mudah sekali ditemukan dan didapat karena daun beluntas dapat hidup di dataran rendah dan juga daerah perkebunan. Cara menghilangkan bau badan dengan daun beluntas yaitu merebusnya hingga mendidih dan tuangkan ke bak dengan menambah air. Gunakan air tersebut sebagai air mandi.
Itulah beberapa penjelasan penyebab bau badan dan cara menghilangkan bau badan, semoga bermanfaat.