Arti Mimpi Digigit Kucing di Bagian Kaki / Tangan Menurut Primbon

Arti mimpi digigit kucing bisa sangat beragam. Banyak yang mengartikannya sebagai pertanda baik, tapi tak sedikit yang cemas ketika ada yang bermimpi digigit kucing. Dari sekian banyak orang yang coba mengartikannya, berikut ini beberapa hal yang mungkin bisa membantu mengartikan arti mimpi tersebut.

  1. Arti Mimpi Digigit Kucing Menurut Ajaran Islam

Ada tiga sumber dari sebuah mimpi menurut ajaran Islam, yaitu mimpi dari Tuhan, mimpi dari setan, ataupun mimpi yang disebabkan oleh pikiran sendiri. Mimpi yang berasal dari Tuhan selalu berisi kabar-kabar ilahi untuk umat manusia, kabar yang membahagiakan.

Mimpi dari setan lebih sering berisi tentang ketakutan atau  pun kesedihan. Sedangkan mimpi dari pikiran kita sendiri mencerminkan apa yang sedang kita inginkan atau pun apa yang menjadi kekhawatiran kita. Jadi, mimpi digigit kucing menurut ajaran Islam bisa berarti berasal dari pikiran kita sendiri, karena kita sedang mengkhawatirkan sesuatu.Arti Mimpi Digigit Kucing Arti Mimpi Digigit Kucing

  1. Arti Mimpi Digigit Kucing Menurut Primbon Jawa

Primbon Jawa memiliki cara pandang yang berbeda dalam mengartikan mimpi digigit kucing. Menurut primbon Jawa, jika kita bermimpi digigit kucing, itu berarti kita akan dikhianati oleh seseorang yang kita kenal, tapi kita tak pernah menduganya. Ini berarti orang yang mengkhianati kita bisa jadi orang yang dekat dengan kita. Bagi mereka yang keturunan Jawa tentu harus mulai waspada jika sudah mengalami mimpi digigit kucing.

  1. Arti Mimpi Digigit Kucing Berdasarkan Posisi

Ketika bermimpi, kita cenderung tidak mengingat segala detil tentang mimpi tersebut. Begitu juga bagian tubuh mana yang digigit kucing. Namun beda posisi digigit bisa jadi juga memiliki beda arti. Berikut bagian tubuh yang paling sering digigit kucing ketika bermimpi.

  • Mimpi Digigit Kucing Di Bagian Tangan

Bermimpi digigit kucing di bagian tangan memiliki arti bahwa Anda akan mengalami patah hati dalam waktu dekat. Bisa jadi disebabkan oleh orang yang sedang Anda kagumi dan ingin didapatkan, atau sakit hati oleh orang yang sudah menjadi milik Anda.

  • Mimpi Digigit Kucing Di Bagian Kaki

Sedangkan digigit kucing di bagian kaki berarti ada seseorang yang dulu pernah Anda kenal memiliki niat yang tidak baik kepada Anda meskipun kini Anda dan orang tersebut sudah berjauhan. Orang itu bisa jadi mantan atau teman dari masa lalu yang memiliki hubungan kurang harmonis dengan Anda. Jadi ada baiknya jika kita selalu menjaga hubungan baik dengan siapa saja.

Peluang Usaha Modal 1 Juta, Out of The Box!


Walaupun mimpi digigit kucing bisa memiliki banyak arti, beberapa penjelasan di atas cenderung memberi pertanda yang kurang baik. Meskipun demikian semua pertanda tersebut tidak sepenuhnya benar, karena setiap orang tentu memiliki keyakinan sendiri-sendiri. Untuk bisa menebak arti mimpi digigit kucing yang benar, coba refleksikan beberapa hari terakhir dan hubungan dengan orang-orang di sekitar Anda.

Share Artikel ini ke Teman
Twitter Pinterest Facebook WhatsApp

Artikel Terkait


Leave a Reply or Question