Susunan Acara Resepsi Pernikahan yang Biasa Terjadi

Susunan acara resepsi pernikahan menjadi salah satu hal yang menentukan apakah sebuah acara pernikahan akan berjalan sukses atau tidak. Susunan acara pernikahan yang tepat akan membuat suasana pernikahan tetap meriah dan nyaman baik sang raja dan ratu sehari maupun bagi para tamu yang menghadirinya.

Berbagai rangkaian susunan acara resepsi pernikahan

Setelah acara akad nikah selesai, biasanya pengantin akan menggelar acara resepsi. Yang terpenting dalam sebuah resepsi ialah manajemen waktu dan susunan acara yang tepat sehingga acara tidak terlalu lama dan menciptakan kenyamanan serta kegembiraan bagi mempelai dan keluarga serta siapa saja yang menghadiri.

Berikut ini adalah contoh susunan acara resepsi pernikahan di gedung maupun di rumah yang dapat dijadikan referensi:

susunan acara resepsi pernikahan, susunan acara resepsi pernikahan

  • Diawali dengan acara hiburan

Dari awal tamu masuk, berbagai makanan dan kudapan tentu saja sudah dipersiapkan sehingga para tamu dapat langsung menikmatinya. Untuk lebih meriahnya, acara hiburan telah dimulai bahkan 30 menit sebelum acara resepsi dimulai.

Dengan demikian para tamu akan terhibur sambil menikmati hidangan dan menunggu kedatangan pengantin dan rangkaian acara lainnya. Berbagai pilihan acara hiburan antara lain organ tunggal, Nasyid dan masih banyak lagi.

  • Pembukaan oleh MC

Acara selanjutnya adalah pembukaan yang akan dipimpin oleh MC. Jika sudah memasuki acara pembukaan, pasangan pengantin beserta keluarga kedua mempelai haruslah sudah siap untuk memasuki gedung atau ruangan resepsi.

  • Kirab pengantin

Acara yang selanjutnya adalah kirab pengantin. Acara ini ditandai dengan masuknya pasangan pengantin yang didampingi seluruh rombongan keluarga ke ruangan resepsi. Selama menuju kursi pelaminan, pengantin dan rombongannya umumnya diiringi oleh musik dan tarian tradisonal.

  • Sesi foto

Setelah sampai dan duduk di kursi pelaminan, fotografer akan melakukan tugasnya yakni mengambil beberapa foto kedua mempelai beserta orang tua yang mendampingi.

  • Sambutan dari kedua belah pihak

Sambutan menjadi acar selanjutnya dalam resepsi setelah sesi foto. Sambutan disampaikan oleh perwakilan dari kedua mempelai secara bergantian.

  • Pembacaan doa

Setelah mendengarkan sambutan, masuk dalam acara selanjutnya yang tak kalah sakral yaitu pembacaan doa. Biasanya pembacaan doa akan dipimpin oleh ustadz denga isi doa yang memohon kelanggengan serta semoga keluarga kedua mempelai menjadi keluarga yang sakinah, mawadah dan warahmah.

  • Acara ramah tamah, hiburan dan foto bersama

Acara yang terakhir adalah ramah tamah yang merupakan sesi para tamu untuk bersalaman dan memberikan selamat sebelum pulang serta foto bersama pengantin. Acara ini juga dilengkapi dengan musik hiburan sehingga terasa lebih meriah.

Susunan acara di atas merupakan susunan acara resepsi pernikahan nasional dan bukanlah pernikahan dengan menggunakan adat tertentu. Pernikahan adat tentu saja membutuhkan waktu yang cenderung lebih lama dan sangat kompleks. Hal ini dikarenakan beberapa ritual yang harus dilaksanakan oleh pasangan pengantin.


Arti Makna dan Filosofi Seserahan / Hantaran

Semoga ulasan di atas dapat dijadikan inspirasi dalam menciptakan resepsi pernikahan nasional yang tidak terlalu lama. Susunan acara resepsi pernikahan di atas sangat simpel sehingga pengantin tidak akan terlalu kelelahan begitu pula dengan para tamu.

Share Artikel ini ke Teman
Twitter Pinterest Facebook WhatsApp

Artikel Terkait


Leave a Reply or Question